Seorang gelandangan pria asal iran ini telah mengejutkan dunia karena perilakunya yang tidak mandi selama lebih dari 60 tahun dan mungkin akan bertahan lebih lama hingga selama dia masih hidup.
Amou Hadji, demikian nama pria asal iran ini telah berusia 80 tahun dan tidak pernah mandi selama 60 tahun, berarti sejak usia 20 tahun dia tidak pernah mandi lagi. Hasilnya Amou Hadji adalah manusia paling kotor sedunia. Pria ini beralasan bahwa mandi dan membersihkan diri akan membuat dirinya jatuh sakit.
[caption id="attachment_40" align="alignnone" width="437"] Hadji saat bertemu dengan tetangganya[/caption]
Selain tidak mau mandi, Hadji juga tidak menginginkan makanan dan minuman yang bersih, tidak potong rambut dan jenggot. Lemari pakaian hanya terdapat kain-kain yang sudah tua. Tidur tanpa kasur dan bantal. Dia tidak mempunyai harta sehingga tidak ada rasa takut untuk dirampok. Hidup tanpa hipotek, tak ada tagihan listrik, asuransi, mobil, kekhawatiran dirinya sedikit.
Hadji tinggal terisolasi dan hidup di sebuah lubang di desa Dejgah provinsi Fars, Iran. Makanan sehari-harinya adalah daging busuk dan landak adalah makanan favoritnya. Dia juga merokok dari kotoran hewan kering yang dibakar atau lima batang rokok yang dihisap sekaligus.
Bayangkan betapa baunya dia.
Comments